Laman

Selasa, 23 Agustus 2011

Membuat menu dan Submenu di C# (C Sharp)

Menu sangat memudahkan user dalam memakai aplikasi, desain aplikasi yang baik sangat membantu para user dalam menggunakan aplikasi sehingga meraka tidak kebingunan dengan cara pengoperasian atau cara penggunaaan dari aplikasi yang dibuat. Ada banyak hal yang harus diperhatikan dalam membuat menu diantaranya adalah menu harus dikelompokan sesuai dengan fungsionalitasnya dan menyediakan shortcut dalam mengakses menu tersebut. Sebagai contoh di aplikasi apapun selalu ada menu "FILE" yang isinya pasti ada open, save, save as, new, exit, print dan lain sebagainya. Tidak mungkin di menu FIle ada menu copy, paste, cut. Inilah yang dimaksud dengan menu dikelompokan berdasarkan fungsionalitasnya. Jika pada aplikasi microsoft word kita melakukan combinasi menekan tombol CTRL + S hasilnya adalah microsfot word melakukan saving terhadap dokumen yang telah kita buat, ini adalah contoh penggunaan shortcut yang baik. Sekarang mari kita buat project untuk membuat menu dan sub menu.
Langkah pertamakali yang harus dilakukan adalah membuat project kosong klik file new project pada IDE Visual studio, ketikan nama project dan klik OK, selanjutnya ikuti langkah demi langkah berikut ini
 langkah 1 : Tambahkan control "Menu strip" pada form, untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut ini
 gambar 1. Control MenuStrip pada toolbox
setelah menu strip ditambahkan ke form, ketik  menu yang diinginkan, begitu juga dengan sub menu, hanya tinggal mengetik nama menu. Berikut ini adalah form yang telah disini dengan menu

Gambar 2. Manambahkan menu di form
langkah 3 : Untuk membangkitkan event single klik pada menu tersebut, double klik pada menu yang diinginkan, misalnya saja ingin membuat event single klik pada menu SAVE. langsung double klik pada menu tersebut, hasilnya adalah seperti berikut ini. Misal akan diberi perintah menampilkan tulisan "SAVE CLICKED" pada event klik pada menu SAVE, 




langkah 4 : setelah menu selesai diberi event sekarang membuat SHORTCUT pada menu, tentunya menu yang baik dan benar harus mempunyai SHORTCUT untuk mengaksesnya, jika bingung dengan istilah shortcut, shortcut adalah kombinasi tombol keybord untuk mengakses menu tersebut, contohnya adalah CRTL+C digunakan untuk shortcut menu EDIT, COPY, dan CTRL + V digunakan untuk shortcut EDIT, PASTE. Untuk membuat shortcut pada menu pertama select/pilih menu yang akan dibuat shortcut, selanjutnya pada jendela properti, cari properti ShortcutKeyDisplayString dan ShortCutKeys. Atur keduanya dengan nilai "CTRL+N". ShortcutKeyDisplayString berguna untuk menampilkan Sortcut di sebelah menu sedangkan ShortCutKeys digunakan untuk mengatur tombol kombinasi pada keyboard untuk mengakses menu


Gambar 3. Properties ShortcutKey dan ShortcutKetDisplay

langkah 5 : done selesai, jika langkah langkah diatas dilakukan dengan benar, maka saat program dirunning akan menampilkan form kosong dengan menu menu, jika menu tersebut di klik akan muncul tulisan yang bersesuaian dengan menu yang di klik. Berikut ini adalah preview dari program yang telah dibuat

Gambar 4. Peview program saat pertama kali di running 
Gambar diatas adalah preview program saat pertamakali dijalankan, form kosong yang hanya terdiri dari menu FILE dan EDIT.

Gambar 5. Previrew program saat dirunning

Pada gambar diatas terlihat bahwa menu Save sedang diklik, dan hasilnya adalah seperti pada gambar dibawah ini
 
Gambar 6. Preview saat program dirunning
 
dan untuk menguji shortcut yang telah dibuat sebelumnya tadi (CTRL+N), sekarang coba tekan tombol pada keyboard (CTRL + N) secara bersamaan, hasilnya adalah sepeti berikut ini
Gambar 7. Preview saat program dirunning
download file binary disini
download full project disini
contact us on informasi@csharp-indonesia.com
Jika link download error atau rusak silahkan tinggalkan email di komentar, full project akan diupload lagi dan akan dikirim melalui email.

NB : Dalam tutorial ini program ditulis menggunakan IDE Visual studio 2010. dengan target framework 2.0 . Sehingga minimal komputer harus terinstal windows xp untuk bisa menjalankan program *.exe nya, Sedangkan untuk membuka projectnya mau tidak mau harus menginstal microsoft visual studio 2010

Artikel terkait

23 komentar:

  1. Boss..?? apakah menu dengan tiga level sama caranya.?

    BalasHapus
  2. iya benar sekali, jika ingin membuat menu sampai level berapapun caranya sama, tinggal klik sub menu akan muncul begitu seterusnya samapai menu level yang diinginkan, tapi disarankan jangan terlalu banyak membuat level menu, karena itu akan membuat user merasa tergangu

    BalasHapus
  3. gan, misalkan menutup menu ketika menu lain tampil gmn????

    BalasHapus
  4. gan, bisa gak bikin sejenis MenuStrip buat bikin menu gitu, di selain Visual Studio?

    BalasHapus
  5. thanks bos infornya
    sharedby-hilmirusdha.blogspot.co.id

    BalasHapus
  6. Jordan Brand brings back the classic Air Jordan 9 with the release of the Air Jordan 9 OG 2016 Retro for the holidays.This Air Jordan 9 was originally released Jordan 6 back in 1993, followed by a pair of retro releases in 2002 and 2010.Dressed in the classic White, Black and True Red color scheme. This retro release features a White leather upper with Black detailing and True Red contrasted Jordan 4 accents. The shoe is finished with detailed stitching throughout the upper and completed with ‘Nike Air’ branding on the insoles. The Air Jordan 9 was actually never worn my Michael Jordan on the court, due to his unexpected early Jordan shoes first retirement from the NBA in 1993.Check out the detailed images below and look for this classic Air Jordan 9 OG colorway to return on Saturday, December 3rd, 2016 at select Jordan Brand retail stores. The retail price tag Cheap Jordans is set at $190 USD.
    Rocket Boy Nift is back with his latest creative custom, this time using the Air Jordan 12 for his newest Air Jordan 12 Vega Custom.This Air Jordan 12 dubbed, “Vega” is as detailed as Jordan XXX you can imagine. The shoe features a light, heat, cold, and touch sensitive upper that’s also iridescent. Custom observatory print is displayed on the heel tab and box.Check out the detailed images and video below and let us know Jordan Horizon what you guys think of this Air Jordan 12 Custom by Rocket Boy Nift in the comments section.For more of RBN’s work, check out his Instagram page.
    Jordan Brand is fully ready for the 2016 Rio Olympics as they Jordans For Sale just unveiled their Air Jordan XXX1 Olympics Collection.The collection includes special Air Jordan XXX1 colorways for Team USA, Brazil and Croatia. For Team USA, both the men and women’s squad will be lacing up the Air Jordan XXX1 in Jordan 12 traditional USA color schemes. The women’s pairs will be dressed in a Red and White.Aside from Team USA, Brazil will have their own Air Jordan XXX1 colorways that are all dressed in the Brazilian colors. While Croatia received a Jordan XX9 White and Red pair for the Olympics.Check out the entire Air Jordan XXX1 Olympics Collection below and let us know which pair is your favorite in the comments section.
    Jeffery Harrison,

    BalasHapus
  7. This blog is so nice to me. I will continue to come here again and again. Visit my link as well. Good luck

    BalasHapus
  8. DOWNLOAD FULL PROJECT https://drive.google.com/file/d/0B55z6hBNJXFEbklpWWlXOVJsbkk/view

    BalasHapus
  9. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  10. Link nya mati tolong dong kirim ke saya
    Terimakasih
    aap07081998@gmail.com

    BalasHapus